
-Pengalaman menonton konser luar biasa dihadirkan MLDSPOT pada gelaran Java Jazz Festival (JJF) 2025 yang berlangsung sejak Jumat (30/5) hingga Minggu (1/6) di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Pengalaman imersif apa saja yang jadi daya tarik para pengunjung MLDSPOT X JJF 2025? Mulai dari penampilan ikonik line-up musisi naik daun di platform musik, obrolan mendalam MLDPODCAST bareng content creator hits, hingga booth MLDSPOT Art & Sound Fresh-sphere-ience yang mencuri perhatian, serta masih banyak lagi.
Representatif MLDSPOT, Nathaniel Widhiyanto Utomo mengatakan keterlibatan di event Java Jazz Festival dari tahun ke tahun merupakan bentuk dukungan terhadap keberlangsungan musik jazz, baik di level lokal maupun internasional.
“Buat jazz lovers, pasti enggak asing lagi dengan kehadiran MLDSPOT di berbagai festival jazz bergengsi. Kami consistently tap in dan aktif mendukung pertunjukan jazz, baik di level lokal seperti Ngayogjazz hingga level internasional macam Jakarta International Java Jazz Festival ini. Jazz sudah jadi salah satu core kuat dari MLDSPOT sejak awal,” jelas Nathan.
MLDJAZZPROJECT, grup band jazz yang terbentuk dari ajang MLDare2Perform ini yang ditunggu-tunggu penonton di hari kedua Java Jazz Festival, Sabtu (31/5). Band beranggotakan Windy (vokal), Yosua Sondakh (gitar), Ekky (bass), Erickgiri (saxophone), Karel William (drum), dan Yosua Hutagalung (piano) membawakan beberapa lagu hits dengan aransemen yang segar, penuh eksplorasi, serta menghadirkan warna baru dalam dunia jazz kontemporer, seperti Morning Cofffee, Di Dadaku Ada Kamu, Pretty Little Baby, Dan, Kekagumanku medley Kau, Tersiksa Lagi medley Sesaat, dan Prahara.
“Sebenarnya mempersiapkan song list-nya cukup lama, karena kami baru bisa bertemu dua kali untuk aransemen dan latihan sebelum pentas. Tapi kami berupaya menampilkan perfomance terbaik, dan ternyata respon penonton malam ini juga luar biasa epik,” kata Windy.
Sementara penampilan di panggung utama juga tak kalah seru. Para pengunjung berdesakan ingin nonton Jacob Collier, Raye, Tunde (Lighthouse Family), Maliq & D’Essentials, Andien, Teddy Adhitya, Danilla. Di panggung MLDSPOT HALL para musisi kenamaan juga turut memeriahkan panggung JJF 2025, mereka adalah Nyoman Paul, Jessie Gold, The Philharmonik, Wijaya 80, Bilal Indrajaya, Nonaria x Horns Star Big Band, Adikara, The Yussef Dayes Experience, New Chaseiro (Albert Fakdawer, Rega Dauna, Kavin Sulthan, Rafi Sudirman), Lettuce, dan UMI.
Kemudian ada MLDSPOT Stage Bus, yang merupakan panggung musik dari kendaraan bus yang dimodifikasi jadi venue music performance yang kece, intimate, sekaligus stylish. Lokasinya juga sangat strategis karena berdekatan dengan food and beverage area.
“Stage Bus ini memang sangat ikonik dan kami selalu membawa panggung ini kemana-mana saat event festival atau konser musik seperti ini. Panggung ini membuat penonton lebih chill dan terasa dekat dengan musisi kesayangannya,” ujar Nathan.
Beberapa musisi yang tampil di Stage Bus adalah MLDJAZZPROJECT, Societeit de Harmonie, Gusti Irwan Wibowo, Delam, Und Bodevan, Adrian Khalif, Matter Halo, Rio Clappy, Daun Jatuh, Sore, dan Kenny Gabriel Glassroom Jams.
Selain itu, juga tampil MLDPODCAST yang dipandu content creator hits seperti Natasya Elvira dan Arya Nara, serta Oza Rangkuti, Apos Hutagaol, dan Aisha Lahtiba. Tema podcast yang dibahas yakni tentang cara berkomunikasi generasi muda saat ini melalui lirik-lirik lagu yang diyakini menjadi ‘kode.’
Lalu adabooth berbentuk bulat, berwarna merah dan estetik yang diberi nama MLDSPOT Art & Sound Fresh-sphere-ience itu membuat semua mata melirik. Konsepnya yang terinspirasi dari The Sphere di Las Vegas selalu berhasil membuat para pengunjung mampir dan mencoba activities yang out of the box.
“Boothnya eye catching banget dan games-nya seru-seru bikin betah. Ini aku baru saja coba foto AI yang ada bubble-nya. Trus nanti dapat QR code untuk di-upload ke sosmed, tapi dapat juga fotonya kl mau dipajang,” ujar Mia, salah satu pengunjung yang datang bersama kawan-kawannya.
Di sana aktivitas yang menghibur ratusan pengunjung yang hadir setiap harinya. Pertama, ada AtmoSphere Cola Sensation, pose dulu, efek bubble animasi bakal ngikutin gerakan pengunjung di photobooth ini. Selanjutnya ada, XFreshion, menunjukkan sisi kreatif di game light painting. Jepretannya bakal jadi karya seni digital yang super Instagramable.
Bikin tambah seru, ada karaoke dan DJ performance. Pengunjung pun betah, karena sing along bareng Diphandu Karaoke, Frenz Will, Daniella Karishma, Berita Disko, Safira Evani, Vije kkhant, Mekar Disko serta Faiz Salmen yang bikin suasana semakin pecah. Terakhir, ada Fresh Bar & Fresh Merchandise. Lelah keliling JJF 2025? Chill dulu di Fresh Bar – minumannya colorful banget, topping jelly-nya segar maksimal. Terus, custom kaos dengan font & emoji yang unik.
(*)